Undangan Pribadi

Senin,  09 Maret 2015

Pembacaan Kitab Suci:

Ayat Kunci:

Persitiwa itu menandai titik balik di dalam pelayanan Yesus. Ia berkhotbah kepada orang banyak. Perkataan-Nya menegur dan mengejutkan. Ia menyembuhkan banyak orang, dimana hal itu membuat mereka heran dan takjub. Namun demikian sampai saat itu, hanya para murid-lah yang telah merasakan keintiman pribadi bersama samg Juruselamat. Menyusul teguran yang keras kepada mereka yang menolak pesan-Nya, Yesus menyatakan suatu undangan: "Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu" (Matius 11:28).

Pada intinya Yesus mengatakan, "Aku ada disini untuk mengangkat beban kehidupan dari bahumu. Aku akan menanggungnya jika engkau mengijinkannya"

Jika Anda merasa tertekan dan kewalahan menghadapi terlalu banyak tuntutan dan kekhawatiran, Yesus siap untuk meringankan beban Anda. Jika Anda lelah harus membereskan tagihan, anak-anak, pekerjan, dan masalah-masalah lain yang menekan, Yesus dapat memulihkan semangat yang lesu.

Ia mengundang Anda untuk datang kepada-Nya. Tidak ada ikatan, tidak ada larangan. Ia tidak akan menghukum Anda karena kegagalan di masa lalu. Tangan-Nya terbuka lebar untuk menerima Anda apa adanya dan memberikan pertolongan yang Anda butuhkan.

Sungguh melegakan! Sungguh Juruselamat yang baik! Terimalah undanga pribadi-Nya, dan keluarlah dari tekanan ke dalam lindungan-Nya. Dibalik bayang-bayang-Nya Anda akan menemukan kasih tak bersyarat dan sambutan. Apapun yang sedang Anda hadapi, ijinkan sang Juruselamat menghadapinya bersama Anda.

Aku menerima undangan-Mu. Aku masuk ke dalam lindungan-Mu dan menyembunyikan diri di balik bayang-bayang sayap-Mu.

Oleh: Charles Stanley 

0 komentar:

Posting Komentar